Rabu, 29 Oktober 2014

MENUNGGU TITIK HUJAN

Badan ini sudah mengering
tanah ini tak lagi memberiku kehidupan
rumput pun telah mencoklat,
yang biasanya memberi seri hijau di sekitarku

air, kemana kau pergi??

harapan lah yang membuatku bernafas satu satu
akan datangnya titik-titik hujan
membasahi pokok ku

musim ini begitu panjang, kemarau ini
menyedot seluruh roh kehidupanku

menunggu titik hujan turun....
setiap nafas adalah penantian

dalam harap
(30 Oktober 2014)

Minggu, 19 Oktober 2014

MENENGOK FASILITAS TRANSPORTASI DAN TOILET UMUM DI PERTH, AUSTRALIA

suasana Kota Perth-Australia
Hidup di negara maju memang penuh dengan fasilitas dan kenyamanan. Lalu lintas yang lancar dan tertib, angkutan umum yang bagus, tepat waktu, banyak dan bersih. Kota yang teratur dan indah serta  berbagai kemudahan-kemudahan lainnya. Australia sebagai negara tetangga Indonesia adalah salah satu negara maju yang dekat dengan Indonesia dari segi jarak. Kehidupan di Australia tidak jauh berbeda dengan kehidupan di negara-negara eropa, karena negara yang pernah diperintah oleh Inggris ini memang kebanyakan berpenduduk yang nenek moyangnya berasal dari benua eropa, beberapa ratus tahun yang lalu. Tata kehidupan dan pemerintahan di Australia pun tidak jauh berbeda dengan Eropa.



TRANSPORTASI


Pesawat Garuda di Bandara Perth
Perth sebagai kota yang terletak di wilayah barat Australia  adalah kota yang istimewa. Tidak hanya karena banyak orang Indonesia yang tinggal atau  mengirimkan anaknya bersekolah di kota ini, tetapi juga dari hitungan jarak, Perth dapat ditempuh hanya 4 jam dari Bali dan 4.5 jam dari Jakarta.  Jadi terbang ke Perth lebih dekat dibandingkan dengan terbang ke Jayapura dari Jakarta. Demikian juga bagi penduduk Perth, terbang ke Bali yang hanya 4 jam  lebih dekat dibandingkan terbang dari Perth ke Sydney yang 4.5 jam.  Pesawat Garuda  terbang setiap hari ke Perth pun menjadi maskapai favorite turis-turis Australia yang akan berlibur ke Bali. Tingginya okupansi Garuda Indonesia, membuktikan bahwa Indonesia khususnya Bali masih menjadi destinasi wisata terfavorit bagi turis Australia.


Salah Satu Bis Gratis itu, si Kucing Biru atau Blue CAT
Perth juga memiliki pelayanan bus umum GRATIS yang beroperasi di area pusat Perth yang bernama Transperth CAT (Central Area Transit). Bus umum CAT yang bersimbolkan seekor kucing atau cat dalam bahasa Inggris yang dikelilingi lingkaran warna biru atau merah atau hijau atau kuning.  Tiap warna memiliki rute yang berbeda-beda yang di halte-halte tertentu dapat bersinggungan rutenya. Seperti busway yang beroperasi di Jakarta, setiap menuju halte pemberhentian, aku muncul tulisan pemberitahuan halte di depan sebelum dia berhenti. Jadi penumpang yang belum hafal lokasi-lokasi halte di Perth, dapat bersiap dan bergegas apabila halte yang akan ditujunya telah dekat. Jadi mobilitas tiap penduduk Perth yang tinggal di tengah kota, berjalan dengan lancar dan tanpa biaya! betapa enaknya.

TOILET DI PERTH

Salah satu hal yang menyenangkan bila berkunjung ke Australia adalah fasilitas toilet umumnya yang bersih dan kering. Budaya orang barat yang lebih menyukai toilet kering merupakan salah satu alasan kenapa mereka tidak menyediakan air untuk membersihkan diri setelah buang air kecil, tetapi kertas toilet yang selalu tersedia. Fasilitas toilet kering memang sudah merupakan hal yang jamak di negara-negara maju, termasuk  di bandara-bandaranya.
vending mesin penyedia sikat dan pasta gigi itu



Dalma pengalaman saya berkunjung ke beberapa toilet di negara-negara maju, saya sering melihat toilet yang dilengkapi dengan alat vending mesin yang menyediakan pembalut wanita. Cukup dengan memasukkan uang kecil jumlah tertentu, kita sudah bisa mendapatkan pembalut yang kita inginkan. Jadi apabila tamu bulanan tiba-tiba datanng diwaktu yang tidak kita duga, cukup membuat kita lega karena ada mesin penjual pembalut wanita di toilet wanita.

vending mesin penyedia keperluan wanita lainnya
Saya pernah juga melihat vending mesin yang menjual pasta gigi dan sikat gigi sekali pakai, khususnya di bandara. Jadi para penumpang yang melakukan penerbangan malam, dapat merapikan diri dan membersihkan dirinya terlebih dahulu, termasuk bergosok gigi sebelum keluar bandar udara menemui penjemputnya. Mulut segar dan bersih, percaya diripun meningkat. Di bandara Perth, selain pasta gigi dan sikat gigi, terdapat vending mesin lain yang sangat memanjakan pengunjungnya. Cukup dengan uang kecil AUS$ 2 (dua dollar Australia)  atau setara dengan uang Rp. 22.000 (dua puluh dua ribu rupiah), dapat dipilih berbagai pernak pernik yang mungkin sibutuhkan oleh kaum wanita ketika berada di toilet baik dalam rangka mematut diri maupun alasan khas wanita lainnya. Peralatan wanita yang disediakan di toilet tersebut adalah
  • pembalut wanita
  • tampon wanita
  • survival kit yang terdiri atas 2 karet ikat rambut, 2 peniti dan 4 penjepit rambut
  • lip glos
  • parfum
  • permen mint
Jadi keluar dari toilet wanita, penampilan paripurna pun terlihat,  rambut  terikat dan terjepit rapi, bibir merah mengkilat segar dan badan wangi. Apakah tidak termanjakan wanita-wanita yang mengunjungi toilet bersih dan kering di Perth ini ?! Jadi bertanya-tanya, kapan ya toilet umum di Jakarta bisa seperti ini?

(Jakarta, 20 Oktober 2014)